“Ngobras” Talkshow Pengenalan INSTIPER Multimedia Technology Academy

Memasuki Ngobras “Ngobrol dan Belajar Asik Sore-sore” series ke-4, INSTIPER Yogyakarta mengadakan talkshow pengenalan INSTIPER Multimedia Technology  Academy pada  Kamis (12/08). Multimedia secara umum memiliki arti sarana untuk menyampaikan informasi berupa video, gambar, desain grafis, tekstual dan lain-lain yang dibentuk dalam format digital.
INSTIPER Multimedia Technology Academy merupakan wadah bagi civitas academica untuk mempelajari dan mengembangkan skill di bidang multimedia Technology. Mahasiswa yang tergabung dalam INSTIPER Multimedia Technology Academy bisa belajar teori dan praktek tentang pengenalan bagian-bagian dalam kamera, dasar-dasar fotografi, dasar-dasar videografi, dan belajar fotografi dari smartphone.
Pada Ngobras series ini tema yang diangkat adalah “The Power of Multimedia Technology” Bersama dengan narasumber pertama Uswah Chandra Fitriani, S.Sn, Operations Partner YBG (PT. Dayari Mitra Ciptakarya) Photographer, Content Creator dan narasumber kedua Yasin Addafi, S.Pd yang merupakan PIC INSTIPER Multimedia Technology Academy, yang dimoderatori oleh Betti Yuniasih, S.Si., M.Si dosen dari INSTIPER Yogyakarta.
Uswah menjelaskan perubahan media yang terjadi di era saat ini mulai dari media konventional yang mengkonvergensi menjadi media digital, hingga munculnya media social. Dengan munculnya media social saat ini  akan menumbuhkan bidang pekerjaan baru, sehingga kompetensi-kompetensi baru juga harus disiapkan.
“Apabila kita ingin memasuki dunia digital di era saat ini, tuntutan skill yang harus dimiliki adalah memiliki kemampuan dalam pengolahan konten melalui media audio visual dengan memanfaatkan teknologi digital, karena era saat ini kecepatan informasi sangat diperlukan, serta multitasking juga sangat diperlukan di era industry saat ini”.
 

Bagi peserta yang ketinggal bisa klik link berikut : https://www.youtube.com/watch?v=6pleDOdmCBs